Ya, tak hanya Notepad saja, laptop Windows juga dibekali dengan fitur, Sticky Notes. Ini merupakan catatan tempel yang bisa digunakan untuk mencatat berbagai informasi penting. Pengguna bahkan bisa memanfaatkannya sebagai pengingat sehingga mudah ditemukan.
Tips bikin Sticky Notes di desktop sebenarnya mudah dan sederhana. Berikut adalah langkah – langkah yang harus Anda lakukan.
Tips Bikin Sticky Notes di Desktop yang Mudah dan Cepat
Menjadi fitur andalan ketika Anda ingin mencatat hal – hal penting dengan mudah, cepat dan praktis. Contohnya, ketika ingin menyalin sebuah tautan atau menuliskan informasi penting lainnya, seperti to do list dalam waktu 1 jam ke depan.
Kini Anda tidak perlu repot – repot menggunakan Sticky Notes di atas kertas, kemudian secara manual menempelkannya di layar laptop. Windows sudah memahami kebutuhan Anda sehingga hadirkan fitur terbaik ini yang bisa digunakan di setiap perangkatnya. Nah, untuk tips bikin Sticky Notes di desktop yang bisa Anda ikuti antara lain :
- Silakan nyalakan laptop Anda seperti biasa
- Pada halaman awal, silakan Search Bar pada menu Start
- Khususnya untuk laptop Windows 11, Anda bisa membuka Search Bar di Taskbar bawah
- Ketikkan, Sticky Notes untuk cari aplikasi dengan mudah dan cepat
- Klik Aplikasi, atau Anda bisa mengeklik Open untuk membuka Stickey Notesnya
- Setelahnya, akan terbuka jendela baru yang tampilkan Stickey Notes kosong
- Silakan klik tanda “+” untuk membuat Notes baru
Artikel Terbaru Lainnya lxslot
Sebagai tambahan informasi, ketika Anda sedang bekerja kerap kali ada banyak jendela aplikasi yang terbuka. Jika Anda memanfaatkan Sticky Notes untuk catat hal – hal penting, tetapi karena ada banyaknya aplikasi yang terbuka pastinya hal tersebut membuat Notes tertutup otomatis.
Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk membuat Sticky Notes tetap muncul di desktop. Simak panduannya di bawah ini.
- Pada halaman Start buka kolom pencarian
- Masukkan kata kunci berikut, Microsoft PowerToys
- Klik Aplikasi
- Pilih ikon Tiga Garis yang ada di kiri atas
- Pili Always On Top
- Geser toggle berikut, Enable Always On Top jadi On
- Buka Catatan Tempelnya
- Terakhir, tekan kombinasi tombol berikut secara bersamaan, Windows + CTRL + T
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang tips bikin Sticky Notes di desktop yang mudah dan cepat. Semoga bermanfaat.